Babinsa Tumpuk Bersama BKTM Pantau Kegiatan Penyaluran Bantuan Program Keluarga Harapan

Trenggalek – Babinsa Koramil 0806/09 Tugu Kodim 0806/Trenggalek Pelda Ghofur bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan pendampingan pembagian dana PKH (Program Keluarga Harapan) bulan Juni 2020 di E Warung PKH RT. 06/03 Desa Tumpuk, Kecamatan Tugu Trenggalek, Sabtu (27/06/20).

Babinsa Tumpuk Pelda Ghofur mengatakan, Kegiatan pendampingan tersebut guna membantu kelancaran dan antisipasi keamanan dalam penyaluran dana bantuan PKH (Program Keluarga Harapan) kepada warga yang berhak menerima.

Menurutnya, kegiatan pembagian dana PKH (Program Keluarga Harapan) ini disalurkan langsung kepada warga yang namanya terdaftar didalam penerima dana PKH (Program Keluarga Harapan).

Dengan hadirnya Babinsa dan Bhabikamtibmas di tengah-tengah masyarakat ini, diharapkan dapat memberikan rasa aman dan tenang kepada warga yang sedang antri dalam pembagian bantuan PKH, supaya tidak ada warga yang berdesak-desakan saling mendahului untuk mendapatkan bantuan.

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*